• Jelajahi

    Copyright © kuliner Enak
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Follow us

    Minuman Es Kacang Merah

    Pituluik Media
    Friday, April 24, 2015, April 24, 2015 WIB Last Updated 2019-08-28T23:40:29Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

    Hai sobatku, yukk coba buat es kacang merah. Mudah lho buatnya, penasaran kan seperti apa es kacang merah? Silahkan persiapkan bahan dan ikuti cara membuatnya!

    Bahan-bahan:
    250 gr kacang merah
    1,5 liter air
    3 sdm gula merah, hancurkan
    4 sdm gula pasir
    1/2 sdt garam
    1/2 sdt vanili
    susu kental manis secukupnya
    es batu secukupnya

    Bahan kuah:
    350 ml santan kental (bisa juga diganti dengan creamer)
    3 lembar daun pandan
    1/2 sdt garam

    Cara membuat: 
    • Redam kacang merah dalam air semalaman hingga kacang empuk lalu buang airnya. Setelah itu rebus kacang merah hingga empuk.
    • Setelah kacang merah empuk, masukkan gula pasir, gula merah, dan vanili. Aduk rata dan biarkan mendidih. Masak terus hingga kuah agak menyusut dan kacang merah matang. Biarkan hingga dingin.
    • Masak santan sambil diaduk-aduk, masukkan daun pandan dan garam. Aduk terus hingga panas dan santan tidak pecah.
    • Serut es batu dan tata di atas mangkuk. Tuang kacang merah dan santan, tambahkan susu kental manis di atasnya sesuai selera.
    Kacang merah sangat kaya serat dan pati yang bisa mengembalikan rasa lelah dan cocok untuk diet. Silahkan dicoba!
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    NamaLabel

    +